Kamis, 18 November 2010

Cinta dan Kasih Sayang "The Blind Side"

Terkadang kita berpikir kalau diri kita ini lemah dan tidak bisa melakukan apa-apa.Terkadang hanya rasa bodoh dan idiot timbul di dalam hati.Rasa tidak percaya diri dan kerdil menghambat tujuan hidup dan kreativitas yang ada.Akan tetapi percayalah bahwa semua rasa itu tidak ada dalam diri kita.Yang menimbulkan rasa itu ya diri kita sendiri, yang merasa kerdil,bodoh dan tidak bisa melakukan apa-apa.
Setiap orang mempunyai potensi di dalam diri masing-masing. Tinggal diri kita yang berusaha untuk mengeluarkan potensi tersebut, dengan berbagai cara dan upaya yang dapat membangkitkan potensi diri.Jangan pernah berkata aku tidak bisa,aku bodoh,,jangan,,karena Allah tidak pernah menciptakan seseorang dalam keadaan yang seperti itu.Keyakinan dan percaya diri yang tinggi akan membuat seluruh potensi di dalam diri kita muncul dengan sendirinya.Katakan aku bisa,dan semua pasti akan bisa dilakukan.Karena apa yang terlihat di diri kita,adalah hasil cerminan pikiran kita sendiri.Ketika kita berpikir positif maka energi positif yang akan timbul, dan apabila kita berpikir negatif maka energi negatif juga yang akan terlihat dari diri kita. Dan satu hal lagi yang paling penting dan bisa membuat kita mengeluarkan potensi diri yaitu adanya dukungan,kasih sayang dan perhatian dari orang-orang sekitar kita terutama keluarga.
Saya akan coba menceritakan sedikit sinopsis sebuah film yang pernah saya tonton. Ya film ini berjudul "The Blind side",mungkin temen-temen penonton sekalian pernah menonton film ini dan film ini sangat banyak mengandung pesan moral.


Dikisahkan seorang anak kulit hitam yang hidup di sebuah daerah, yang bisa dibilang perkampungan orang kulit hitam. Anak ini memiliki kehidupan yang sangat jauh dari kata bahagia dan sempurna. Memiliki keluarga yang penuh dengan masalah dan tekanan membuat sang anak menjadi pendiam dan idiot. Ya keseharian anak ini hanyalah diam dan menyendiri, tapi hanya satu yang membuat anak ini senang yaitu olahraga.
Sampai pada suatu hari anak ini di bawa oleh salah satu keluarga nya ke sebuah sekolah untuk melanjutkan sekolahnya yang tertunda. Akan tetapi pihak sekolah tidak mau menerima anak ini dikarenakan dia memiliki record yang buruk dalam hal nilai.IQ nya pun di bawah anak normal biasanya. Akan tetapi ada seorang guru di sekolah ini yang melihat anak ini memiliki potensi dalam bidang olahraga dan membujuk pihak sekolah untuk menerimanya. Dan akhirnya anak ini pun diterima disekolah tersebut.
Setelah memasuki sekolah, keseharian anak ini pun sama seperti biasanya,diam dan hanya diam tanpa melakukan dan berpikir. Hari pertama masuk sekolah, anak ini sudah di sodori kertas ujian dari guru, dan hasilnya nol besar. Anak ini sama sekali tidak mengerjakan soal ujian dan hanya membubuhkan nama di kolom nama "Michael Oher". Ya,nama anak ini Michael Oher tapi mempunyai panggilan Big Mike.
Di suatu hari di perjalanan entah tak tau kemana,Big Mike bertemu dengan sebuah keluarga kulit putih yang sedang melintas tepat di jalan yang sama. Tepatnya keluarga Tuohy. Ya,sandra bulock berperan sebagai ibu di keluarga ini, disini dia berperan sebagai Leighe Anne atau Mrs. Tuohy. Melihat Big Mike sendirian dijalan dan kedinginan membuar Mrs.Tuohy menjadi iba dan mengajak Big Mike ke rumah untuk bermalam.
Akan tetapi melihat tingkah Big Mike yang hanya diam, Mrs.Tuohy menjadi semakin iba dan berpikir untuk menjadikan Big Mike anak. Singkat cerita di keluarga ini Big Mike mendapatkan kasih sayang dan rasa percaya diri serta motivasi yang membuat dia menjadi seorang anak yang pintar dan menjadi olahragawan.Motivasi yang menjadikan Big Mike bisa mengeksplorasi dirinya dan mengeluarkan segala potensi yang ada pada dirinya membuat dia menjadi anak yang ceria dan memiliki banyak teman.
Sorry ya temen-temen penonton sekalian, kalau mau diceriatin semuanya panjang banget nih film,hampir 2 jam 30 menit...hehehe..tapi saya yakin film ini bisa membangkitkan motivasi diri anda yang selama ini merasa tidak bisa dalam menggapai impian di karenakan pikiran-pikiran yang sempit. Bahwa tidak ada satupun makhluk yang diciptakan dalam keadaan bodoh. Hanya rasa malas dan ketidakpercaya dirian yang membuat kita merasa kerdil


Nah ini gw kasih buat temen-temen sekalian link film ini buat yang mau nonton
http://mediafiremoviez.com/?s=the+blind+side

1 komentar:

vig power capsule mengatakan...

Selamat beraktivitas di hari jumat ^_^
vig power capsule

Posting Komentar